
Harry Kane menjadi target utama Real Madrid dan Juventus
Harry Kane menjadi target utama Real Madrid dan Juventus – Kane memang tengah mempertimbangkan masa depannya di Tottenham karena sulit meraih trofi. Man United pun sempat merayu Kane karena bergabung dengan mereka memberi peluang bagi dia memenuhi ambisi pribadi. Apalagi, gaji yang disodorkan sangat tinggi. Namun tawaran Man United ditolak Kane. Begitu pula Manchester City, tetangga Man United yang menawarkan gaji tinggi kepada skipper tim nasional Inggris. Pasalnya dia diproyeksikan menggantikan Sergio Aguero yang bakal dilepas The Cityzens.
Tampaknya dia tak ingin berhadapan dengan klub yang membesarkannya yang sudah diperkuat sejak usia 11 bila bergabung dengan tim lain di Liga Premier. Ini yang menjadikan Kane tak berminat dengan tawaran dari duo Manchester. Dan itu merupakan sinyal bagi raksasa Eropa untuk segera meliriknya. Pilihan terbaik Kane adalah meninggalkan Inggris. Italia bisa menjadi destinasi anyar pemain yang terpaksa mengakhiri musim lebih cepat karena mengalami cedera hamstring. Kebetulan lagi, banyak pemain dari Liga Premier yang berbondong-bondong ke Serie A Italia.
Juve sendiri sudah menyiapkan proyek bagi Kane bila bergabung ke Turin. Sarri merencanakan membangun duet telepati Kane dan Ronaldo. Duet ini terinspirasi dengan pasangan Ronaldo dan Karim Benzema di Madrid. Duet telepati itu menjadikan Ronaldo kian moncer di La Liga Spanyol dengan mencetak 450 gol selama 9 tahun di Los Blancos. Bahkan dia mencapai titik kulminasi dari karier sepak bolanya di klub tersebut. Pasalnya Ronaldo meraih berbagai trofi bersama Madrid maupun individu.
Hanya harapan Juve memboyong Kane bakal tak mudah meski sang pemain sudah ingin meninggalkan Tottenham. Madrid juga berambisi memboyong pemain yang selama 4 musim dipinjamkan ke berbagai klub sebelum mendapatkan tempat di tim utama Tottenham. Namun harga yang dipatok Tottenham dianggap terlalu tinggi bagi Madrid. Demi menurunkan harga itu, Madrid akan menyodorkan eks pemain Tottenham, Gareth Bale dan Luka Modric, ditambah uang keras.
0 Comments